Nah, jika ingin mengetahui apa saja wisata nya, silahkan baca 5 Destinasi Liburan Di Brebes, Jawa Tengah berikut.
1. Ranto Canyon
Ranto Canyon terletak di Kecamatan Salem, Kabupaten Brebes. Ranto Canyon adalah tempat pemdian yang sejuk dan segar. Untuk mencapai ketempat ini, anda harus berjalan kaki serta melewati rintangan yang cukup sulit untuk sampai ke tempat ini.
2. Kebun Teh Kaligua
Tak ada salahnya untuk jika ke Brebes untuk berkunjung ke Kebun Teh Kaligua. Disini anda dimanjakan dengan pemandangan nya yang asri ditambah lagi udara nya yang sejuk sambil melihat para pekerja memetik daun teh, seru bukan?
3. Pemandian Air Panas Tirta Husada
Tempat pemandian ini berada di Kecamatan Paguyangan, Brebes. Disini anda disuguhkan dengan fasilitas pemandian air panas yang katanya dipercaya dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit seperti rematik. Untuk masuk ke pemandian Air Panas Tirta Husada anda hanya cukup membayar 2.000 sampai 3.000 per orang nya.
4. Pantai Randusanga Indah
Randusanga Indah adalah pantai yang terdapat di Brebes, Jawa Tengah. Pantai Randusanga Indah ini sangat cocok dikunjungi saat sore hari, karena ini adalah spot yang cocok untuk melihat sunset.
5. Curug Putri
Yang terakhir adalah Curug Putri. Curug Putri adalah salah satu air terjun yang terdapat di Kabupaten Brebes, Jawa Tengah. Pesona alam disekitar air terjun ini sangat menyegarkan mata. Air terjun ini memiliki ketinggian sekitar 35 meter.
0 komentar
Post a Comment